Kesehatan Masako_Owada

Masako secara umum tidak tampil di muka publik sejak tahun 2002. Beliau diperkirakan mengalami tekanan emosional yang menurut banyak pihak disebabkan oleh tuntutan untuk menghasilkan pewaris tahta laki-laki, serta dalam menyesuaikan diri dengan kehidupan sebagai anggota keluarga kemaharajaan.[11][12] Beliau didiagnosis menderita gangguan penyesuaian (adjustment disorder) pada bulan Juli 2004, dan dilaporkan sedang menjalani pengobatan.[13][14][15]

Pada 11 Juli 2008, Putra Mahkota Naruhito meminta publik untuk memahami keadaan istrinya yang menderita sakit tersebut. Beliau membuat pernyataan dalam kunjungan selama 8-hari di Spanyol, tanpa Masako:[16]

Saya ingin publik mengerti bahwa Masako terus berupaya secara maksimal dengan bantuan dari orang-orang di sekelilingnya. Mohon terus mengawasinya secara baik dan dalam jangka panjang.

Rujukan

WikiPedia: Masako_Owada http://www.theage.com.au/news/World/Airing-wifes-t... http://www.chinadaily.com.cn/english/doc/2004-07/1... http://www.benhills.com/books/PrincessMasako/index... http://books.google.com/books?id=aE4tpq4D2RAC&pg=P... http://books.google.com/books?id=zyg5_SYNe6UC&pg=P... http://books.google.com/books?id=zyg5_SYNe6UC&pg=P... http://www.hellomagazine.com/royalty/specials/japa... http://ikjeld.com/files/biographies/princess_masak... http://www.japan-zone.com/culture/imperial_family_... http://www.japannewsreview.com/society/internation...